Bicara sekarang

Bicara sekarang


Maafkan saya. Saya tidak mengerti.

Maafkan saya. Saya tidak mengerti.

Cara menuju Hong Kong

Cara menuju Hong Kong

Pelabuhan Hong Kong sudah lama menghubungkan Hong Kong dengan seluruh dunia. Tetapi dewasa ini, infrastruktur berkelas dunia menautkan kota ini dengan seluruh penjuru dunia, menawarkan kepada para wisatawan, hamparan kota yang cantik untuk pilihan kedatangan dan keberangkatan.


Naik Pesawat Terbang

Hong Kong adalah pusat penerbangan utama yang dilayani oleh lebih dari 120 maskapai penerbangan yang menyediakan koneksi ke sejumlah kota besar di seluruh dunia. Pintu gerbang ke kota ini adalah Bandara Internasional Hong Kong yang buka selama 24 jam dan secara konsisten diperingkatkan di antara bandara terbaik di dunia. Anda dapat memperoleh informasi penerbangan dan bandara dengan mengunduh aplikasi ‘HKG My Flight’, atau menggunakan fungsi pencarian di bawah untuk menemukan perjalanan dengan maskapai penerbangan paling sesuai, ke dan dari lokasi Anda.

Jika bepergian ke Hong Kong naik pesawat, para pelancong akan tiba di Bandar Udara Internasional Hong Kong (HKIA) dan dapat menjangkau pusat kota dengan naik bus, kereta api, atau taksi. Untuk informasi selengkapnya, kunjungi tautan berikut.  

 

Bandar Udara Internasional Hong Kong


Maskapai Penerbangan

Jasa Penerbangan ke Hong Kong

 

Maskapai penerbangan berikut menawarkan rute layanan menuju Hong Kong langsung dari Indonesia. Terkadang terjadi perubahan jadwal penerbangan, oleh karena itu kami menyarankan kepada Anda untuk mengunjungi situs web tersebut untuk mendapatkan jadwal penerbangan terkini.

 

Maskapai Penerbangan Website
Cathay Dragon www.cathaypacific.com
Cathay Pacific www.cathaypacific.com
China Airlines www.china-airlines.com/
Garuda Indonesia www.garuda-indonesia.com
Hong Kong Airlines www.hongkongairlines.com

 

Untuk membantu merencanakan penerbangan Anda, silakan mengunjungi bagian perencanaan  penerbangan di Bandara Internasional Hong Kong.


Dengan menaiki kereta api dari Daratan Tiongkok

Anda dapat mengunjungi Hong Kong dari kota-kota di Tiongkok Daratan melalui kereta cepat dan East Rail Line melalui stasiun Lo Wu atau Lok Ma Chau.

Pengunjung dapat naik kereta cepar ke Hong Kong dari berbagai kota di Tiongkok Daratan. Jalur Kereta Cepat 'Guangzhou-Shenzhen-Hong Kong' sepanjang 26 km (bagian Hong Kong) berjalan dari West Kowloon dan menghubungkan penumpang ke jaringan kereta kecepatan tinggi nasional. Pengunjung dapat bepergian langsung antara Hong Kong dan 58 tujuan di Tiongkok Daratan, termasuk Guangzhou, Shanghai, Beijing, Xiamen, dan Kunming.

Untuk mengetahui segala hal yang perlu Anda ketahui tentang kereta kecepatan tinggi, silakan klik di sini untuk rincian lebih lanjut.

 

Anda juga dapat naik East Rail Line dari dan ke Shenzhen dan Hong Kong melalui stasiun Lo Wu atau Lok Ma Chau. Untuk informasi lebih lanjut tentang kereta kecepatan tinggi dan East Rail Line, silakan periksa tautan di bawah ini: 

 

Hong Kong West Kowloon Station

Lok Ma Chau Spur Line

Lo Wu


Naik bus wisata (coach) dari Daratan Tiongkok dan Macao

Pengunjung dapat menggunakan bus penumpang wisata lintas perbatasan untuk melakukan perjalanan ke Hong Kong dari Makau dan kota-kota di Tiongkok Daratan.Tersedia layanan bus penumpang lintas perbatasan melalui enam penyeberangan darat yang melewati jalan utama di Hong Kong: Shenzhen Bay Port, Lok Ma Chau, Man Kam To, Sha Tau Kok, Heung Yuen Wai dan Jembatan Hong Kong-Zhuhai-Makau.

 

HONG KONG-ZHUHAI-MACAO BRIDGE

Para penumpang dapat menumpang bus pulang-pergi atau bus wisata lintas-perbatasan antara Hong Kong dan Macao, atau Hong Kong dan Zhuhai melalui Hong Kong-Zhuhai-Macao Bridge. Bus wisata lintas-perbatasan menyediakan layanan antara area perkotaan Hong Kong dan Zhuhai atau Macao ke berbagai bagian Hong Kong yang berbeda-beda. Titik penghentian utama di Hong Kong termasuk Causeway Bay, Tsim Sha Tsui, Kowloon Station, Mong Kok, Prince Edward, Kwun Tong dan Tseung Kwan O. Destinasi utama di Daratan Tiongkok melalui jembatan, termasuk Zhongshan, Zhuhai, Jiangmen, Xinhui, Kaiping, Taishan dan Yangjiang.

Hong Kong dapat dijangkau dengan bus penumpang wisata dan bus shuttle lintas perbatasan melewati enam penyeberangan darat yang berupa jalan utama. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi tautan berikut. 

 

Hong Kong Zhuhai-Macao Bridge

Shenzhen Bay

Lok Ma Chau

Heung Yuen Wai


Naik feri dari Daratan Tiongkok dan Macao

Hong Kong terhubung ke sejumlah pelabuhan di Daratan Tiongkok melalui feri berkecepatan tinggi yang melayani Hong Kong Island, Kowloon dan Hong Kong.

 

TERMINAL FERI HONG KONG–MACAU

  • TurboJet menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan Macao yang ditempuh sekitar 55 menit.
  • Chu Kong Passenger Transport (CKS) menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan sejumlah kota di Pearl River Delta Shenzhen Shekou dan Zhuhai. 
  • Cotai Water Jet menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan Macao.

Info - Alamat: 200 Connaught Road Central, Sheung Wan

Cara ke sana - MTR Sheung Wan Station, Exit D

 

TERMINAL FERI HONG KONG–TIONGKOK

  • TurboJet dioperasikan oleh Shun Tak China Travel Ship Management Limited yang menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan Macao yang dapat ditempuh sekitar 60 menit. 
  • Chu Kong Passenger Transport (CKS) menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan sejumlah kota di provinsi Guangdong. 
  • Cotai Water Jet menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan Macao..


Info - Alamat: 33 Canton Road, Tsim Sha Tsui, Kowloon

Cara ke sana - MTR Tsim Sha Tsui Station, Exit A1

 

HONG KONG SKYPIER

Penumpang yang transit melalui Bandara Internasional Hong Kong dalam perjalanan mereka menuju ke wilayah Pearl River Delta melalui layanan feri SkyPier, tidak perlu melewati bagian imigrasi dan pabean atau mengambil kembali bagasi mereka.

  • Chu Kong Passenger Transport (CKS) menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan sejumlah kota di Pearl River Delta Shenzhen (Shekou), Bandara Shenzhen (Fuyong), Guangzhou Lianhuashan, Guangzhou Nansha, Zhongshan, Dongguan (Humen) dan Zhuhai.
  • Cotai Water Jet menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan Macao.
  • TurboJet menyediakan layanan feri antara Hong Kong dan Macao.

Info - Alamat: 3 Sky City Road East, Hong Kong International Airport, Lantau

Pelancong dapat pergi ke Hong Kong dengan naik kapal feri dari Macao dan beberapa kota bandar di Mainland. Untuk informasi selengkapnya, silakan kunjungi tautan berikut.  

 

Hong Kong-Macau Ferry Terminal

Hong Kong-China Ferry Terminal

Hong Kong Skypier

Info Judul Jendela
Alamat
Situs web
Situs web

We use cookies to ensure that we give you the best experience on our website, to understand your interests and provide personalized content to you as further set out in our Cookie Policy here. If you accept the use of cookies on our website, please indicate your acceptance by clicking the "I accept" button. You may manage your cookies settings at any time.