Bicara sekarang

Bicara sekarang


Maafkan saya. Saya tidak mengerti.

Maafkan saya. Saya tidak mengerti.

Instagrammable

MacLehose Trail Section 4 — Shui Long Wo ke Tai Shui Tseng: trek penuh tantangan menyuguhkan panorama dari atas Sai Kung Peninsula yang sempurna dan spektakuler bagi pendaki

  • Sekitar 9 km

  • Sekitar 3–4 jam

  • Sulit

Ditulis oleh South China Morning Post

Pendakian yang menantang di Ma On Shan Country Park ini, di Kawasan Baru yang juga meliputi sebagian MacLehose Trail Section 4, menghadirkan sebagian pemandangan Hong Kong paling mendebarkan. Trail yang curam dan terjal kadang-kadang terasa meletihkan, tapi itu wajar saja: jangan lupa menengok ke belakang untuk memotret perairan menakjubkan Three Fathoms Cove yang diapit perbukitan. Tempat favorit untuk Instagram lainnya adalah Pyramid Hill setinggi 536 meter dan panorama spektakuler dari Titik Pandang Ngong Ping terhadap Sai Kung Town serta hamparan luas pemandangan teluk kecil dan kepulauan Inner Port Shelter yang membuat takjub. Di Ngong Ping, ambil jalan pintas menuruni Ma On Shan Country Trail yang landai ke Tai Shui Tseng dan menuju kota Sai Kung untuk melepas penat dan menikmati makanan santai di tepi laut.

Mengisi tenaga kembali

Terdapat dua mesin jual minuman otomatis dan dua stasiun pengisian ulang air minum, salah satunya gratis, yaitu di awal perjalanan kaki di Shui Long Wo, dekat toilet umum. Pastikan membawa botol air minum yang bisa diisi ulang karena tidak ada lagi tempat pengisian ulang air minum di sepanjang rute menuju Sai Kung Town.

  • Pos Pengamatan Bintang Shui Long Wo

    Pos batu Pengamatan Bintang Shui Long Wo setinggi 6 meter yang mencolok, yang dibangun di antara pepohonan hutan yang rimbun di samping pintu masuk ke Kei Ling Ha Tree Walk, di dekat permulaan rute, mirip kastil miniatur. Namun pos pengamatan ini sebenarnya merupakan replika Gaocheng Astronomical Observatory, yang dibangun di provinsi Henan di Tiongkok daratan pada 1276 di perbatasan Kublai Khan untuk mencatat waktu dan mengamati pergerakan matahari dan bintang-bintang.

    Situs web ‘Enjoy Hiking’ milik Departemen Pertanian, Perikanan, dan Pelestarian Alam memberikan informasi yang bermanfaat tentang lokawisata dan trail pendakian yang elok. Situs ini memiliki fungsi pencarian bagi pengguna untuk memilih rute yang sesuai dengan minat, tingkat kebugaran, dan pengalamannya.

    Bawa saya ke sana
  • Pyramid Hill

    Anda akan menjumpai sisi utara Pyramid Hill, sebuah puncak setinggi 536 meter yang diberi nama sesuai bentuknya yang kerucut saat Anda mengikuti garis punggung bukit sebelum tiba di lembah kayu. Tetaplah di jalur, yang mengitari Pyramid Hill, sampai Anda tiba di sebuah paviliun kecil, lalu ikuti papan penunjuk arah kiri menuju Ngong Ping. Jangan lupa menengok ke belakang untuk menyaksikan sisi selatan bukit yang mengesankan dan mengambil foto yang layak unggah ke Instagram. Tidak ada tempat bernaung di garis punggung bukit yang terbuka. Karena itu, bawa pakaian tahan air kalau-kalau cuaca berubah mendung dan turun hujan.

    Bawa saya ke sana
  • Titik Pandang Ngong Ping

    Plato Ngong Ping yang berumput (jangan keliru dengan Ngong Ping di Lantau Island), di dasar Pyramid Hill merupakan tempat istirahat populer bagi pengunjung dan — jika Anda cukup beruntung bisa melihatnya — sekawanan sapi kuantan cokelat. Inilah lokasi yang sangat pas untuk menikmati panorama menakjubkan Sai Kung’s Port Shelter di area ini dan makin jauh hingga Laut Tiongkok Selatan. Posisi Ngong Ping membuatnya menjadi lokawisata favorit di kalangan anggota komunitas paralayang Hong Kong. Jika angin bersahabat, Anda akan dapat menyaksikan banyak penggemar paralayang meluncur dari tebing yang curam.

    Bawa saya ke sana
  • Tai Shui Tseng

    Dari Ngong Ping, Anda dapat menuruni bukit menuju Tai Shui Tseng Village di Sai Kung. Silakan kembali ke MacLehose Trail Section 4 lalu lanjutkan jalan kaki beberapa ratus meter sampai Anda tiba di papan peta dan penunjuk arah. Turuni Ma On Shan Country Trail menuju kampung Tai Shui Tseng, yang menjadi permulaan Tai Shui Tseng Ancient Trail, bagian dari jaringan jalan kuno yang menghubungkan Sai Kung dengan Sha Tin di sisi lain bukit. Namun kampung ini sekarang lebih dikenal terutama sebagai titik awal pendakian bukit ke plato Ngong Ping.

    Bawa saya ke sana
  • Opsi Makan

    Sai Kung Town Centre

    Kota tepi laut Sai Kung merupakan tempat bersantai yang pas setelah melakukan pendakian berat. Susuri jalanan aspal tepi pantai dan perhatikan tambatan perahu-perahu yang terapung-apung di permukaan air laut saat Anda menikmati atmosfer yang elok di bekas kampung nelayan ini. Banyak pengunjung datang untuk menyantap makanan di berbagai restoran makanan laut tepi pantai. Namun jika Anda terus berjalan, Anda akan menjumpai restoran Barat dan Thailand pilihan — banyak yang menawarkan santap makanan di udara terbuka — di sepanjang jalanan Yi Chun dan Man Nin, sedangkan di gang yang menghadap terminal minibus, banyak restoran kecil menjual makanan, mi, dan masakan lokal.

    Bawa saya ke sana

Transportasi

Menuju Pos Pengamatan Bintang Shui Long Wo:

Dari MTR Sha Tin Station, pergilah ke terminal bus di bawah Sha Tin New Town Plaza. Naiki bus 299X / 289R (hanya Sabtu dan hari libur nasional) lalu turun di setopan bus Shui Long Wo. Alternatif lain, Anda dapat menaiki MTR Tuen Ma Line dan turun di MTR Wu Kai Sha Station; dari terminal bus Wu Kai Sha Station, Anda dapat menumpang bus 99 / 99R (hari libur nasional) dan turun di Shui Long Wo. Pintu masuk ke Pos Pengamatan Bintang Shui Long Wo berada di dekat parkir mobil di seberang jalan.

Meninggalkan Tai Shui Tseng:

Dari Tai Shui Tseng Village, susuri Pak Kong Road lalu ikuti jalan hingga bertemu dengan Hiram’s Highway. Dari setopan bus Pak Kong di Hiram’s Highway, Anda dapat menumpang bus 92 / 96R (Hanya Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional) lalu turun di terminal bus Sai Kung atau sembarang minibus yang menuju Sai Kung Town Centre.

Rute Lainnya

Instagrammable

MacLehose Trail Section 4 — Shui Long Wo ke Tai Shui Tseng: trek penuh tantangan menyuguhkan panorama dari atas Sai Kung Peninsula yang sempurna dan spektakuler bagi pendaki

  • Sekitar 9 km

  • Sekitar 3–4 jam

  • Sulit

Ditulis oleh South China Morning Post

Pendakian yang menantang di Ma On Shan Country Park ini, di Kawasan Baru yang juga meliputi sebagian MacLehose Trail Section 4, menghadirkan sebagian pemandangan Hong Kong paling mendebarkan. Trail yang curam dan terjal kadang-kadang terasa meletihkan, tapi itu wajar saja: jangan lupa menengok ke belakang untuk memotret perairan menakjubkan Three Fathoms Cove yang diapit perbukitan. Tempat favorit untuk Instagram lainnya adalah Pyramid Hill setinggi 536 meter dan panorama spektakuler dari Titik Pandang Ngong Ping terhadap Sai Kung Town serta hamparan luas pemandangan teluk kecil dan kepulauan Inner Port Shelter yang membuat takjub. Di Ngong Ping, ambil jalan pintas menuruni Ma On Shan Country Trail yang landai ke Tai Shui Tseng dan menuju kota Sai Kung untuk melepas penat dan menikmati makanan santai di tepi laut.

Mengisi tenaga kembali

Terdapat dua mesin jual minuman otomatis dan dua stasiun pengisian ulang air minum, salah satunya gratis, yaitu di awal perjalanan kaki di Shui Long Wo, dekat toilet umum. Pastikan membawa botol air minum yang bisa diisi ulang karena tidak ada lagi tempat pengisian ulang air minum di sepanjang rute menuju Sai Kung Town.

Pos Pengamatan Bintang Shui Long Wo

Pos batu Pengamatan Bintang Shui Long Wo setinggi 6 meter yang mencolok, yang dibangun di antara pepohonan hutan yang rimbun di samping pintu masuk ke Kei Ling Ha Tree Walk, di dekat permulaan rute, mirip kastil miniatur. Namun pos pengamatan ini sebenarnya merupakan replika Gaocheng Astronomical Observatory, yang dibangun di provinsi Henan di Tiongkok daratan pada 1276 di perbatasan Kublai Khan untuk mencatat waktu dan mengamati pergerakan matahari dan bintang-bintang.

Lihat lebih lanjut...

Situs web ‘Enjoy Hiking’ milik Departemen Pertanian, Perikanan, dan Pelestarian Alam memberikan informasi yang bermanfaat tentang lokawisata dan trail pendakian yang elok. Situs ini memiliki fungsi pencarian bagi pengguna untuk memilih rute yang sesuai dengan minat, tingkat kebugaran, dan pengalamannya.

Bawa saya ke sana

Pyramid Hill

Anda akan menjumpai sisi utara Pyramid Hill, sebuah puncak setinggi 536 meter yang diberi nama sesuai bentuknya yang kerucut saat Anda mengikuti garis punggung bukit sebelum tiba di lembah kayu. Tetaplah di jalur, yang mengitari Pyramid Hill, sampai Anda tiba di sebuah paviliun kecil, lalu ikuti papan penunjuk arah kiri menuju Ngong Ping. Jangan lupa menengok ke belakang untuk menyaksikan sisi selatan bukit yang mengesankan dan mengambil foto yang layak unggah ke Instagram. Tidak ada tempat bernaung di garis punggung bukit yang terbuka. Karena itu, bawa pakaian tahan air kalau-kalau cuaca berubah mendung dan turun hujan.

Lihat lebih lanjut...
Bawa saya ke sana

Titik Pandang Ngong Ping

Plato Ngong Ping yang berumput (jangan keliru dengan Ngong Ping di Lantau Island), di dasar Pyramid Hill merupakan tempat istirahat populer bagi pengunjung dan — jika Anda cukup beruntung bisa melihatnya — sekawanan sapi kuantan cokelat. Inilah lokasi yang sangat pas untuk menikmati panorama menakjubkan Sai Kung’s Port Shelter di area ini dan makin jauh hingga Laut Tiongkok Selatan. Posisi Ngong Ping membuatnya menjadi lokawisata favorit di kalangan anggota komunitas paralayang Hong Kong. Jika angin bersahabat, Anda akan dapat menyaksikan banyak penggemar paralayang meluncur dari tebing yang curam.

Lihat lebih lanjut...
Bawa saya ke sana

Tai Shui Tseng

Dari Ngong Ping, Anda dapat menuruni bukit menuju Tai Shui Tseng Village di Sai Kung. Silakan kembali ke MacLehose Trail Section 4 lalu lanjutkan jalan kaki beberapa ratus meter sampai Anda tiba di papan peta dan penunjuk arah. Turuni Ma On Shan Country Trail menuju kampung Tai Shui Tseng, yang menjadi permulaan Tai Shui Tseng Ancient Trail, bagian dari jaringan jalan kuno yang menghubungkan Sai Kung dengan Sha Tin di sisi lain bukit. Namun kampung ini sekarang lebih dikenal terutama sebagai titik awal pendakian bukit ke plato Ngong Ping.

Lihat lebih lanjut...
Bawa saya ke sana
Opsi Makan

Sai Kung Town Centre

Kota tepi laut Sai Kung merupakan tempat bersantai yang pas setelah melakukan pendakian berat. Susuri jalanan aspal tepi pantai dan perhatikan tambatan perahu-perahu yang terapung-apung di permukaan air laut saat Anda menikmati atmosfer yang elok di bekas kampung nelayan ini. Banyak pengunjung datang untuk menyantap makanan di berbagai restoran makanan laut tepi pantai. Namun jika Anda terus berjalan, Anda akan menjumpai restoran Barat dan Thailand pilihan — banyak yang menawarkan santap makanan di udara terbuka — di sepanjang jalanan Yi Chun dan Man Nin, sedangkan di gang yang menghadap terminal minibus, banyak restoran kecil menjual makanan, mi, dan masakan lokal.

Lihat lebih lanjut...
Bawa saya ke sana

Transportasi

Menuju Pos Pengamatan Bintang Shui Long Wo:

Dari MTR Sha Tin Station, pergilah ke terminal bus di bawah Sha Tin New Town Plaza. Naiki bus 299X / 289R (hanya Sabtu dan hari libur nasional) lalu turun di setopan bus Shui Long Wo. Alternatif lain, Anda dapat menaiki MTR Tuen Ma Line dan turun di MTR Wu Kai Sha Station; dari terminal bus Wu Kai Sha Station, Anda dapat menumpang bus 99 / 99R (hari libur nasional) dan turun di Shui Long Wo. Pintu masuk ke Pos Pengamatan Bintang Shui Long Wo berada di dekat parkir mobil di seberang jalan.

Meninggalkan Tai Shui Tseng:

Dari Tai Shui Tseng Village, susuri Pak Kong Road lalu ikuti jalan hingga bertemu dengan Hiram’s Highway. Dari setopan bus Pak Kong di Hiram’s Highway, Anda dapat menumpang bus 92 / 96R (Hanya Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional) lalu turun di terminal bus Sai Kung atau sembarang minibus yang menuju Sai Kung Town Centre.

Rute Lainnya

We use cookies to ensure that we give you the best experience on our website, to understand your interests and provide personalized content to you as further set out in our Cookie Policy here. If you accept the use of cookies on our website, please indicate your acceptance by clicking the "I accept" button. You may manage your cookies settings at any time.