Ditulis oleh South China Morning Post (Morning Studio)
Layanan penjaga pantai di pantai-pantai umum di Hong Kong biasanya tersedia antara bulan April dan Oktober. Silakan lihat situs web LCSD untuk informasi selengkapnya. Masyarakat umum dilarang berenang di pantai tanpa adanya layanan penjaga pantai untuk menghindari kecelakaan.
Pantai Pui O yang halus nan indah berkelok-kelok di Pulau Lantau, di kaki bukit bergelombang yang rimbun menghijau, merupakan salah satu keindahan alam Hong Kong yang kurang dikenal. Dan setelah menghabiskan satu hari tenang untuk bersantai di pasir halus bertabur keemasan dengan jajaran pepohonannya, atau menyeruput bir yang sangat dingin di bar tepi laut yang menghampar seraya menyaksikan matahari terbenam pelan-pelan dari ufuk cakrawala, Anda bisa mengabadikan momen ini diam-diam dalam kenangan pribadi saja. Panorama bibir pantainya yang menggoda menjadi destinasi wisata yang ramah bagi para pendaki dan perenang yang sudah kelelahan. Sebagai alternatif untuk mencicipi aneka ragam masakan khas yang disajikan di restoran pinggir pantai, Anda dapat naik bus sebentar menuju kota pantai Mui Wo untuk memburu pilihan kafe dan restoran terbaik.
Lokasi Pui O Beach yang jauh nan terpencil, dengan garis pantainya yang panjang bertabur pasir halus keemasan di ujung perbukitan yang tertutupi oleh pepohonan, mengandung arti bahwa pantai ini kurang dikenal luas seperti halnya beberapa pantai di Pulau Hong Kong. Meski begitu, pantai ini menyedot banyak penggemar — termasuk perenang pelancong, peselancar pemula yang mencari-cari tempat untuk mengasah kelihaian, dan keluarga dengan anak-anak kecil yang ingin sekali memamerkan kemampuan mereka membangun kuil dari pasir. Anda kemungkinan juga menyukai beberapa spesies paling terkenal di area ini, kerbau air. Pastikan tetap bertahan sampai petang di pantai untuk menyaksikan matahari tenggelam yang menawan. Itulah momen ajaib untuk bersantai bersama teman-teman dan mengambil foto menakjubkan yang layak diunggah ke Instagram yang paling tepatnya dinikmati seraya menyeruput botol bir buatan lokal dan menyantap burger. Tepat di bibir pantai, Anda akan mendapati sebuah restoran dan bar, serta warung makan cepat saji. Anda juga bisa membeli perbekalan makanan dan minuman — sekaligus perlengkapan pantai — di beberapa toko lokal yang terletak di sepanjang jalur menuju setopan bus Pui O Beach. Terdapat juga beberapa toko dan restoran di sepanjang South Lantau Road di tiga desa terdekat — Lo Uk Tsuen, Sun Wai Tsuen, dan Lo Wai Village.
A short bus ride from Pui O takes you to Mui Wo Ferry Pier, where you will find a wealth of good dining options. The cooked food market beside the ferry pier is home to many small seafood restaurants offering fine sea views. You may also be lured to another restaurant, across the road, by enticing scents of freshly made, thin-crust pizzas and burgers, or the nearby bakery’s just-brewed coffee and tasty baked offerings.
Dari MTR Tung Chung Station Exit B, naiki bus 3M di Terminal Bus Tung Chung Station. Silakan turun di setopan Lo Uk Tsuen dan berjalan menyusuri South Lantau Road. Kedua jalur di samping Bui O Public School menuju Pui O Beach. Sebagai alternatif, Anda juga dapat menaiki kapal feri dari Central Pier No. 6 menuju Mui Wo. Terminal bus tepat berhadapan dengan Mui Wo Ferry Pier. Naiki bus 1, 2, 3M, atau 4 dan silakan turun di setopan Lo Uk Tsuen.
Dari Pui O Beach, silakan jalan kaki kembali menyusuri jalan yang sama sebelum pergi ke Lo Uk Tsuen di South Lantau Road. Anda dapat menaiki bus 3M menuju Terminal Bus Tung Chung Station. Jika Anda kembali ke Mui Wo, seberangi jalan untuk mencari setopan bus di depan Law Uk Tsuen Public Toilet. Semua bus di sini, 1, 2, 3M, 4, A35, dan N35, menuju ke Mui Wo Ferry Pier.
Ditulis oleh South China Morning Post (Morning Studio)
Layanan penjaga pantai di pantai-pantai umum di Hong Kong biasanya tersedia antara bulan April dan Oktober. Silakan lihat situs web LCSD untuk informasi selengkapnya. Masyarakat umum dilarang berenang di pantai tanpa adanya layanan penjaga pantai untuk menghindari kecelakaan.
Pantai Pui O yang halus nan indah berkelok-kelok di Pulau Lantau, di kaki bukit bergelombang yang rimbun menghijau, merupakan salah satu keindahan alam Hong Kong yang kurang dikenal. Dan setelah menghabiskan satu hari tenang untuk bersantai di pasir halus bertabur keemasan dengan jajaran pepohonannya, atau menyeruput bir yang sangat dingin di bar tepi laut yang menghampar seraya menyaksikan matahari terbenam pelan-pelan dari ufuk cakrawala, Anda bisa mengabadikan momen ini diam-diam dalam kenangan pribadi saja. Panorama bibir pantainya yang menggoda menjadi destinasi wisata yang ramah bagi para pendaki dan perenang yang sudah kelelahan. Sebagai alternatif untuk mencicipi aneka ragam masakan khas yang disajikan di restoran pinggir pantai, Anda dapat naik bus sebentar menuju kota pantai Mui Wo untuk memburu pilihan kafe dan restoran terbaik.
Dari MTR Tung Chung Station Exit B, naiki bus 3M di Terminal Bus Tung Chung Station. Silakan turun di setopan Lo Uk Tsuen dan berjalan menyusuri South Lantau Road. Kedua jalur di samping Bui O Public School menuju Pui O Beach. Sebagai alternatif, Anda juga dapat menaiki kapal feri dari Central Pier No. 6 menuju Mui Wo. Terminal bus tepat berhadapan dengan Mui Wo Ferry Pier. Naiki bus 1, 2, 3M, atau 4 dan silakan turun di setopan Lo Uk Tsuen.
Dari Pui O Beach, silakan jalan kaki kembali menyusuri jalan yang sama sebelum pergi ke Lo Uk Tsuen di South Lantau Road. Anda dapat menaiki bus 3M menuju Terminal Bus Tung Chung Station. Jika Anda kembali ke Mui Wo, seberangi jalan untuk mencari setopan bus di depan Law Uk Tsuen Public Toilet. Semua bus di sini, 1, 2, 3M, 4, A35, dan N35, menuju ke Mui Wo Ferry Pier.