Huizhou terkenal dengan pegunungan, bukit, dan lembahnya, khususnya di bagian utara dan timur. Di bagian selatan, kota ini memiliki garis pantai yang panjang dan berkelok-kelok. Keajaiban alam nan molek ini menawarkan banyak spot panorama indah bagi pengunjung.
Danau Barat Huizhou memiliki lima danau yang indah, enam jembatan, dan 18 spot panorama. Danau ini dikelilingi perbukitan hijau dan di sana sini tampak paviliun kuno berdiri. Kombinasi sempurna antara kecantikan alam dan warisan budaya ini menjadi tengara bersejarah khas Huizhou.
Tiantang diterjamahkan sebagai "surga", di mana Puncak Tiantang merupakan puncak utama Gunung Nankun, yang berdiri 1.210 meter di atas permukaan laut. Jika Anda berkunjung di bulan Maret, maka Anda akan melihat hamparan laut Azalea yang sedang bermekaran dengan indah. Jika Anda memilih untuk berkunjung di musim panas, Anda akan mendapatkan perjalanan yang sejuk dan menyenangkan meskipun suhu mencapai lebih dari 30° C, karena adanya hembusan angin sepoi-sepoi sepanjang perjalanan. Jika Anda punya waktu, kami sangat merekomendasikan Anda untuk mencoba pemandian air panas dan teh Gunung Nankun yang otentik. Kedua kunjungan yang berbeda musim tadi, memang akan membuat Anda serasa di surga.
Gunung Luofu juga dikenal sebagai Gunung Dongqiao, terkenal dengan pemandangan dan lanskapnya yang menakjubkan. Bukit Feiyun, titik tertinggi di gunung ini, terkenal dengan matahari terbit dan pemandangan panoramanya yang spektakuler. Anda juga dapat mengunjungi Kuil Kuno Chongxu, yang dianggap sebagai salah satu dari sepuluh kuil kuno terbesar di Tiongkok, dan berdoa untuk keberuntungan seperti ribuan jamaah yang melakukannya setiap tahun. Setelah tur, kami rekomendasikan Anda untuk tinggal di homestay setempat dan cicipi beberapa makanan lezat khas daerah ini.