Pernah bertanya-tanya ada berapa jumlah gedung pencakar langit di Hong Kong, atau apakah ada hewan liar yang tinggal di kota ini sebelum menjadi hutan beton? Anda dapat menemukan semua jawabannya dan masih banyak di lagi di museum-museum Hong Kong Didedikasikan untuk segalanya mulai dari sejarah Hong Kong sampai layanan rehabilitasi narapidananya, lembaga-lembaga ini merupakan ruang penyimpan harta karun yang penuh dengan pengetahuan yang asyik dan menarik. Jika hendak belajar lebih jauh tentang Hong Kong, inilah sembilan fakta luar biasa untuk memulainya.
Pameran Hong Kong Story yang dinamai dengan tepat di Hong Kong Museum of History {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut merupakan salah satu cara terbaik untuk menjelajahi transformasi kota ini dari pelabuhan nelayan yang sederhana menjadi megametropolis seperti sekarang ini. Dalam galeri yang didedikasikan untuk budaya rakyat setempat, kita akan menemukan replika kapal nelayan dan kapal tempat tinggal, juga mempelajari tentang tradisi dan upacara yang dilakukan pada masa lalu Hong Kong ini. Pameran ini meliputi dua lantai dan lebih dari 400 juta tahun sejarah sehingga kita juga dapat mengeksplorasi bab-bab lain perkembangan Hong Kong saat berada di sini.
Jika ingin mempelajari bagaimana Hong Kong mengubah bela diri tradisional Tiongkok menjadi fenomena budaya pop, pastikan mengunjungi The Hong Kong Heritage Museum {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut . Museum ini mempunyai pameran permanen yang didedikasikan bagi karya Dr Louis Cha. Dengan nama pena Jin Yong, Cha menjadi salah satu penulis novel bela diri terbesar sepanjang masa dan karya-karyanya telah mengilhami segalanya dari pertunjukan TV dan film sampai ke video game dan buku komik. Tentu saja, kita tidak dapat membicarakan dampak kung fu bagi budaya pop tanpa menyebut Bruce Lee juga. Dipajang sampai bulan Juli 2020, pameran khusus Bruce Lee dari museum ini memiliki lebih dari 600 benda pamer — termasuk foto, surat pribadi, dan memorabilia film — yang merayakan kehidupan dan karya bintang Enter the Dragon. /p>
Pemukulan dengan rotan pernah dianggap sebagai hukuman yang pantas untuk sebuah kejahatan. Karena rehabilitasi semakin menjadi fokus sistem hukuman di Hong Kong, jenis hukuman fisik seperti ini kemudian dilarang untuk mengikuti pencabutan sebuah peraturan pada tahun 1990. Jika Anda tertarik dengan bagaimana pendekatan kota ini terhadap kejahatan dan hukuman berevolusi selama lebih dari 170 tahun, kunjungi Hong Kong Correctional Services Museum {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut . Anda akan mendapati lebih dari 600 benda pamer, termasuk tiruan tempat hukuman gantung dan sel penjara.
Karena harga properti Hong Kong sering kali setinggi langit, perumahan rakyat penting untuk memastikan seluruh keluarga dapat menemukan tempat untuk disebut rumah. Saat ini, hampir setengah dari populasi Hong Kong bergantung pada program subsidi pemerintah ini, yang dimulai setelah kebakaran besar terjadi pada tahun 1953. Kebakaran itu menghancurkan ribuan rumah di Shek Kip Mei, mendorong pembangunan 29 blok perumahan untuk tempat tinggal para korban. Blok terakhir yang masih ada telah diubah menjadi hostel kaum muda dan museum Heritage of Mei Ho House {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut . Memajang foto-foto bersejarah, replika rumah, dan barang pamer lain, museum ini memaparkan urutan perkembangan sistem perumahan rakyat Hong Kong dari kurun 50an sampai 70an.
Hong Kong tak selalu jadi hutan beton. Satwa liar dulunya berkeliaran di kota ini, hewannya yang paling eksotis adalah Harimau Tiongkok Selatan, yang kini berstatus kritis terancam punah. Salah satu penampakan yang paling terkenal terjadi lebih dari 100 tahun yang lalu di New Territories, ketika seekor harimau membunuh dua orang polisi sebelum ia ditembak mati oleh seorang petugas polisi lainnya. Kepala kucing liar ini dipajang di Central Police Station lama selama enam puluh tahun tetapi sekarang dapat dilihat di Police Museum {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut di The Peak.
Dengan nama yang secara harfiah berarti ‘pelabuhan wangi’ dalam bahasa Tiongkok, identitas Hong Kong terkait sangat erat dengan pelabuhannya yang legendaris. Diberkati dengan perairan dalam yang terlindung secara alami, kota ini menjadi tempat bersandar yang ideal bagi kapal-kapal yang mengimpor dan mengekspor barang dari seluruh dunia. Hong Kong berkembang menjadi salah satu pelabuhan tersibuk di dunia selama masa kolonial dan terus berada di jajaran atas titik pertemuan terpenting dalam perdagangan internasional bahkan sampai hari ini. Untuk lebih memahami bagaimana warisan maritim kota ini memengaruhi ekonomi, budaya dan perkembangan umumnya, pergilah ke Hong Kong Maritime Museum {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut , tempat kita dapat menemukan segalanya dari model kapal dagang kuno sampai galeri untuk melihat Victoria Harbour pada saat itu juga.
Di Hong Kong langit adalah batasnya. Meskipun merupakan wilayah yang sempit, kota ini memiliki lebih dari 300 gedung dengan tinggi lebih dari 150 meter — sebuah rekor yang menjulang seperti halnya New York, Shanghai, dan Dubai. Pertumbuhan Hong Kong sebagai salah satu kota tertinggi di dunia sangat berhubungan dengan perencanaan kotanya yang luar biasa, yang dapat kita eksplorasi secara mendalam di City Gallery. Galeri ini sekarang tengah direnovasi, tetapi lantai pertama dan keduanya masih dibuka untuk umum. Memiliki banyak sekali pameran interaktif, termasuk model-model gedung pencakar langit dan sistem bawah tanah, galeri ini menyelami sejumlah capaian terbesar perkembangan urban dan infrastruktur Hong Kong serta mengintip gambaran rencana masa depan kota ini.
Orang Hakka merupakan bagian dari penduduk paling awal di Hong Kong. Sebagian besarnya datang dari daratan utama mulai dari 1600an, membawa bahasanya, masakannya, serta praktik budaya lainnya. Meski banyak pemukiman Hakka telah terbengkalai sejak masa itu, kita masih dapat menemukan sisa-sisa budayanya di sekeliling kota. Untuk lebih tahu tentang kelompok etnis ini, lihatlah Law Uk Folk Museum {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut . Bekas rumah desa ini kini menjadi tempat relik-relik dan replika yang memberikan gambaran cara hidup orang Hakka.
Hong Kong menyaksikan kebangkitan banyak bangunan gaya Viktoria setelah kota ini dikuasai Inggris pada pertengahan 1800an. Namun, banyak dari bangunan ini juga diadaptasi dengan iklim dan sumber daya setempat. Anda dapat melihat langsung estetika arsitektur lintas budaya ini di The Hong Kong Heritage Discovery Centre {{title}} Alamat {{address}} Situs web {{website}} Informasi Lebih Lanjut . Sebelumnya merupakan bagian dari Whitfield Barracks milik British Army, gedung yang direvitalisasi ini masih memiliki banyak fitur aslinya yang memperlihatkan pertemuan Barat dan Timur, termasuk atap genting Tiongkok dan beranda berpilarnya..
Informasi di artikel ini dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya. Harap hubungi penyedia produk atau jasa terkait untuk keterangan lebih lanjut. Dewan Pariwisata Hong Kong tidak bertanggung jawab terhadap kualitas maupun kesesuaian untuk kepentingan produk dan jasa pihak ketiga; dan tidak mewakili atau memberikan jaminan keakuratan, kelaikan, atau keandalan informasi apa pun yang tercantum di sini.